Minggu, 03 Oktober 2010

Raga dan Jiwa Tak Sejalan

sebuah tulisan yg muncul begitu saja, saat merasa separuh jiwaku lepas..

Dikeramaian orang2 aku berada...
Dikeceriaan orang2 aku berada...
Disela tawa orang2 aku berada...
Dikebahagiaan orang2 ku berada...
Raga ini mungkin sepintas mengikuti alur suasana orang2...
Mereka ramai aku ramai...
Mereka ceria aku ceria...
Mereka tertawa aku tertawa...
Mereka bahagia aku bahagia...
Raga ini terus mengikuti alur...
Namun dalam alur yang kulalui, aku merasa sangat aneh dan berbeda...
Ragaku yang mengikuti alur yang sama dengan orang2 tak sejalan dengan jiwaku...
Ragaku berbeda dengan hati dan jiwaku...
Sama sekali tak sejalan...
Tak sesuai dengan hati dan jiwaku...
Raga yang ramai jiwa yang sepi...
Raga yang ceria jiwa yang murung...
Raga yang tertawa jiwa yang menangis...
Raga yang berbahagia jiwa yang sedih pilu...
Sangat tak seiring...
Mengapa?
Apa karna raga ini kehilangan separuh jiwanya?
Tak ada satupun kondisi yang sejalan antara raga dan jiwa...
Jiwa ini tidak pada tempat raganya...
Jiwa ini tertuju pada seseorang yang amat sangat kucintai...
Jiwa yang saat ini sedang berjuang untuk cintanya...
Jiwa yang siap mempertaruhkan nyawa demi separuh jiwanya kembali...
Jiwa yang redup karna cahaya kehidupannya hilang...
Tuhan, bimbinglah jiwa ini untuk bertemu kembali separuh jiwanya lagi...
Dan satukan jiwa itu dalam hati yang penuh cinta dan raga yang saling memiliki...
Agar hdup terasa lebih bahagia dengan cahaya cinta MU...

by Ocha Naami on Wednesday, December 30, 2009 at 4:14pm

Tidak ada komentar:

Posting Komentar